Pengusaha Mesti Menjaga Kemurnian Syariah Dalam Bisnisnya
Hukum Bisnis Assalim.id | Edisi 97
Oleh: Chandra Purna Irawan SH MH
(Konsultan Hukum Bisnis ASSALIM)
Assalim.id – Beberapa hari yang lalu ASSALIM (Aliansi Pengusaha Muslim) menggelar acara nasional yang dihadiri para pengusaha seluruh Indonesia.
Penulis sendiri, diundang sebagai pembicara dalam forum bergengsi tersebut.
Dalam acara tersebut, penulis menangkap pesan bahwa “Pengusaha Wajib Menjaga Kemurnian Syariah Dalam Bisnisnya”.
Kenapa? Saat ini hampir banyak bisnis yang menggunakan “label syariah”, hal ini dilakukan karena kata “syariah” telah mendapat tempat di hati masyarakat, terlebih lagi kerinduan masyarakat akan suasana islami tercipta dalam masyarakat.
Sehingga bisnis yang menggunakan “label syariah” telah mendapatkan ceruk pasar tersendiri.
Tetapi perlu diperhatikan, jangan sampai pengusaha dikesankan memanfaatkan masyarakat yang telah jatuh hati kepada syariah. Misalnya penipuan bisnis berkedok syariah dan sebagainya.
Pengusaha muslim wajib menjadi garda terdepan menjaga kemurnian syariah dalam setiap bisnisnya.
Tidka cukup sampai disitu, tetapi mesti mengaji dan berdakwah untuk mengingatkan sesama pengusaha untuk menjaga kemurnian syariah dan bukan memanfaatkan kata syariah.
Demikian.[]